Cara Pendaftaran Account Paypal

Mendaftar

Paypal telah banyak digunakan oleh kalangan pebisnis online serta dalam hal Internet Marketing, Paypal yang merupakan media/ alat pembayaran elektronik yang aman, tangguh dan cepat proses memudahkan setiap pengguna dalam melakukan transaksi secara real time.

Dengan paypal anda bisa menerima, mengirim uang serta melakukan berbagai transaksi jual-beli melalui jaringan internet. Melakukan transaksi dengan paypal anda cukup login dan Pay… beress, tidak perlu lagi menggunakan kartu Credit anda, karena paypal telah bekerja secara otomatis dan mengamankan kartu Kredit anda dari hal yang tidak diinginkan.

Kini paypal telah mendukung pembayaran (Withdraw) untuk ke berbagai Bank di Indonesia. Dengan dukungan ini anda tidak perlu khawatir lagi untuk dapat menarik uang (saldo) anda yang berada di acount paypal. Penarikan uang yang anda lakukan ada 2 cara yaitu lewat Account Bank anda dan /atau dimasukan ke Kartu Credit/Debit Card.

Membuat Website agar dapat menerima pembayaran secara Online (Credit Card) seperti untuk keperluan Web Reservasi, Web Toko Online atau berdagang online, kebutuhan akan paypal sangat diperlukan.

Untuk anda yang belum memiliki Account di Paypal persyaratan utama adalah anda harus memiliki Credit Card baik Visa/Master card. Credit Card anda nantinya akan dibebankan biaya untuk Registrasi (sekali bayar) yaitu : US$1.95 dan akan tertera pada lembaran Kartu Kredit anda sekaligus sebagai Verifikasi untuk account paypal.

Pendaftaran PayPal ada 3 jenis yaitu :

  1. Personal (pribadi), untuk membayar transaksi secara satu arah, tidak bisa menerima dana dari orang lain.
  2. Premier (primer), untuk transaksi bisnis dua arah. Dengan jenis account ini anda bisa membayar, dan juga menerima dana PayPal dari orang lain. Selain itu, dana PayPal yang masuk ke anda, bisa dicairkan ke bank lokal dengan akun primer ini. Primer hanya memiliki 1 login, bersifat perseorangan.
  3. Business (bisnis), akun ini sama dengan primer, tapi memiliki kelebihan yaitu login usernya bisa lebih dari 1 orang. Biasanya akun bisnis ini dipakai dalam perusahaan yang memiliki beberapa orang share holder.

Berikut ini langkah-langkah untuk Pendaftaran / Pembuatan account baru:

» Klik Disini (Ke Situs PayPal)

anda akan dibawa langsung ke registrasi sesuai petunjuk dibawah ini.

pp1

Selanjutnya ada pilihan negara, karena anda di Indonesia pilih Indonesia.

Lalu pilih tipe account yang anda inginkan, pada gambar dibawah menggunakan contoh bisnis. lanjutkan dengan menekan tombol memulai…

pp2

Isikan semua info yang diperlukan dalam kotak isian seperti Nama, Alamat, Telp, Email dan sebagainya.

Pilih mata uang yang sesuai ( USD) saat ini belum tersedia mata uang RP.

Meskipun belum tersedia dalam mata uang Rupiah, transaksi yang anda lakukan dengan Dollar dan jika anda menarik uang nantinya dari paypal Dollar ke Rp akan dilakukan secara otomatis (conversi) oleh payPal ke Rupiah di bank anda.

pp3

Disaat mengisikan Nomor telepon perlu dierhatikan dengan baik dan pengisiannya harus benar dengan tanpa memasukan kode negara, ( lebih mudah diterima memakai nomor HP dari No telepon),

misalkan :

Penulisan nomor Telepon yang benar : 0361444444

Penulisan nomor Mobile phone yang benar : 08123999933665

Pada Box Email masukan email yang benar benar anda pakai, Email ini nantinya Sebagai Username Login payPal dalam setiap transaksi.

Isi Password anda yang mudah anda ingat dan disarankan membuat password dengan menggunakan kombinasi antara huruf dan angka dengan minimal 6 karakter (biar lebih aman).

Pada Password Recovery pilih dan isikan 2 pertanyaan dan jawaban anda, ini akan beguna jika suatu saat nanti anda lupa akan account login anda.

Berikan tanda centang YES pada User Agreement dan Privacy Policy jika anda telah menyetujui segala ketentuan yang berlaku di PayPal.

Jika sudah OK semuanya lanjutkan proses dengan mengklik tombol lanjutkan, anda akan menuju pada proses verifikasi serta pengisian Informasi kartu Kredit anda.

pp4

 

Setelah selesai anda akan kembali ke menu halaman utama paypal.

pp5

pp6

Anda akan kena charge $1.95, dan di tagihan kartu kredit atau kartu debet akan ada kode 4 angka yang diberikan oleh paypal.

Proses pendaftaran account payPal baru anda telah koplit. Cheklah Email anda untuk mengaktivasi account paypal dari email.

Langkah selanjutnya..

Di lembaran/ statement dari Billing Credit Card anda, anda akan menjumpai di depan tulisan PAYPAL pada Bill Kartu Kredit, ada 4 digit angka. Masukan angka tersebut untuk Verifikasi account anda dengan melakukan Login terlebih dahulu di website paypal ( gunakan Email dan Password ) kemudian setelah sukses login kemudian dihalaman My Account klik bagian Activate Account – Complete Expanded Use Enrollment, setelah anda memasukan 4 digit kode keamanan tersebut account paypal anda akan menjadi Verified member.